PRABUMULIH, BERANTASSUMSEL.COM -Pemilihan Ketua PWI Kota Prabumulih berjalan tanpa ada kendala. Dalam konferensi yang berlangsung di Gedung Kesenian Pendopoan Rumah Dinas (Rumdin) Walikota Kota Prabumulih, Selasa (23/10/2018) itu, Mulwadi terpilih menjadi ketua PWI Prabumulih Periode 2018-2023.
“Ada dua calon yang diusulkan teman-teman wartawan se-Kota Prabumulih, yaitu Mulwadi dan Agus Nadi," ujar ketua pelaksana pemilihan Erpan Saputra.Lanjut Erpan, setelah melalui proses pemilihan akhirnya Mulwadi terpilih menjadi Ketua PWI Prabumulih periode 2018-2023.
“Saudara Mulwadi memperoleh 14 suara dan Agus Nadi mendapatkan 2 suara, dan 1 suara tidak sah. Kemudian ada yang menolak untuk pemilih yaitu sebanyak 17 suara,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua PWI Kota Prabumulih terpilih Mulwadi saat dibincangi Sumselnews mengucapkan bersyukur telah dipercaya untuk memimpin PWI Kota Prabumulih tiga tahun kepannya.
"Allhamdulillah pemilihan ini berjalan dengan baik dan lancar, ini merupakan kemenangan bagi kawan-kawan wartawan yang ada di Kota Prabumulih, disini tidak ada yang kalah, semuanya menang,” ungkapnya.
Disinggung program apa yang akan dilakukan PWI Kota Prabumulih untuk 2018 hingga 2023, Kemong sapaan akrabnya menjelaskan, ada lima poin yang akan menjadi perhatiannya. Diantaranya; meningkatkan kemampuan jurnalistik wartawan melalui pelatihan seperti Ujian Kompetensi Wartawan (UKW) sebagai landasan dan acuan melakukan peliputan. Kedua, membentuk badan advokasi wartawan yang siap memberikan bantuan hukum terhadap anggota PWI wartawan yang berbenturan dengan hukum dan perlakuan tindak kekerasan saat menjalankan tugas jurnalistik. Dan ketiga, melakukan konsolidasi kepada PWI tingkat provinsi dalam menjalankan program peningkatan organisasi PWI Kota Prabumulih.
"Kempatnya, yaitu, membentuk unit usaha melalui koperasi serta mempasilitasi para anggota PWI yang memiliki kemampuan berwirausaha untuk memeroleh kemudahan terutama dibidang pemodalan melalui perbankan," akunya.
Terakhir, kata dia, siap memberikan kesempatan seluas-luasnya terhadap anggota yang belum memiliki wadah untuk bergabung ke organisasi PWI ini.
"Dengan begitu, tentu organisasi kita ini semakin kompak, maju lagi yang tak terlepas dari dukungan anggota PWI sendiri dan berbagai pihak lainnya di kota nanas ini," pesannya. (Bakron)
Posting Komentar
0Komentar