PRABUMULIH, BERANTASSUMSEL.COM - Proyek anggaran 2018 yang telah dikerjakan oleh pihak Kontraktor sampai saat ini masih belum juga kunjung dibayar Pemerintah Kota Prabumulih.
Sehingga hal itu membuat kontraktor yang mendapatkan proyek menjadi galau.
Salah satu kontraktor yang mendapatkan proyek tahun mengatakan, kekecewaannya terhadap Pemkot Prabumulihn karena sejauh ini belum ada kepastian terkait pembayaran tersebut. "Padahal menurutnya pengerjaannya sudah selesai," keluhnya seorang kontraktor dikonfirmasi, Jumat (16/11/2018) yang namanya enggan disebutkan seraya berharap agar proyek bangunan tersebut secepatnya dicairkan pihak Pemerintah Kota (Pemkot) terkait.
Sementara itu, Seketaris Daerah (Sekda), Kota Prabumulih, M Kowi, Sos, MSi saat dikonfimasi awak media di ruang kerjanya tak menampik menyangkut soal tunggakan pembayaran proyek 2018 hingga sejauh ini belum dibayarkan pemerintah ke pihak kontraktor.
"Ya, kita minta kepada mereka (kontraktor, red) buat bersabar. Bakal segera kita bayar itu," ungkapnya ketika dibincangi, Kamis belum lama ini.
"Nah, yang namanya hutang ya harus dibayar. Kan, kasianlah banyak yang menunggu di belakang mereka," ungkapnya.
Disinggung prihal tentang nominal rupiah jumlah hutang Pemkot Prabumulih kepada pihak kontraktor, Kowi enggan menyebutkannya. Menurutnya pihak kontraktor tidak usah khawatir dalam permasalahan ini.
"Karena semuanya akan segera direalisasikan tahun ini juga," tukasnya. (Bakron)
Posting Komentar
0Komentar