Jalan di daerah Bukit Barisan Kelurahan Bukit Kecil yang rusak di keluhkan warga
PRABUMULIH, BS.COM - sejumlah warga di Kelurahan Tugu Kecil, Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih mengeluh. Pasalnya sejumlah titik Jalan Bukit Barisan yang rusak akibat sering dilewati truk dan mobil besar lainnya.
"Ya, karna sering dilewati mobil truk membuat jalan hancur, dan membuat banyak pengendara motor yang kecelakaan," ujar Nur Hairani (31), salah satu warga setempat ketika di bincangi Berantassumsel, Sabtu (1/12/2018) lalu.
Menurut wanita penjual dogan di daerah setempat akibat hal ini tentu banyak korban yang sering terjebak akan jalan yang rusak itu.
"Bukan hanya satu atau dua kali terjadi kecelakaan di tempat ini, apalagi jika turun hujan jalan tersebut tertutupi air sehingga para pengendara tidak dapat membedakan antara jalan yang bagus dan rusak itu," keluh wanita tersebut.
Dampak jalan yang rusak itu sudah tentu membuat para warga mengeluh akan sering terjadinya kecelakaan.
"Sudah sering mengajukan kepada pihak pemerintah (pemkot) terkait, tapi belum ada respon sama sekali," tambah Ketua Rukun Tetangga (RT) 03, Hasan Basri (51) saat di konfirmasi terpisah.
"Menurutnya sudah sering warga mengeluh akan jalan yang rusak, dan pernah juga saya menyaksikan sendiri ada pengendara yang kecelakaan patah gigi," tegasnya.
Menurut lelaki tersebut meskipun sudah diajukan tentang kerusakan jalan tetapi belum ada respon tentang perbaikan jalan tersebut.
"Sehingga saya memberi tanda jalan rusak dengan menumpukkan potongan daun kelapa di lokasi jalan itu," tukasnya. (Putri)
Posting Komentar
0Komentar