LUBUK LINGGAU, BS.COM - Lapangan Eks Kompi Bant Yonif 141 yang berada di Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Air Kuti, Kecamatan Lubuk Linggau Timur 1 akan dijadikan Komando Rayon Militer (Koramil) percontohan dari satu Komando Distrik Militer (Kodim) yang ada di Sumatara Selatan (Sumsel).
Hal tersebut diungkapkan Komandan Resort Militer (Danrem) 044/Gapo Kolonel Arh Sonny Septiono dalam kunjungannya ke Lubuk Linggau melaksanakan kegiatan meninjau kesiapan sosialisasi Bios 044 dan produk Kodim 0406 Lubuk Linggau.
“Kebetulan saya sama Dandim ke eka kompi meninjau demplot atau lahan percontohan pertanian terkait produknya Korem 044 ada Bios 044 dan Pom 044 itu produk dari Dandim lama Pak Brigjen TNI Gunto dan ini akan dilanjutkan,” kata Danrem 044/Gapi Kolonel Arh Sonny Septiono didampingi Dandim 0406 Lubuk Linggau Letkol Inf M Aan Setiawa.
Demplot untuk percontohan penggunaan Bios 044, tadinya ini Kompi 141, dan menjadi eks kompi tidak dipakai, sehingga oleh Dandim 0406 akan dibuat bagus lagi. Mudah-mudahan dapat anggaran untuk perbaikan.
“Harapannya disini akan dijadikan Koramil model di dalam satu Korem ada satu Kodim yang kita tunjuk koramil model,” ujarnya.
Tujuannya, kalau ada anggota yang baru masuk ke Koramil atau Kodim, lanjutnya terlebih dahulu akan dididik di Koramil Model dan akan diajarkan bagaimana menjadi Babinsa yang baik, menjadi staf Kodim yang baik, dengan fasilitas lengkap.
Menurutnya, dari hasil pantauan di wilayah Sumsel, di eks Kompi ini yang paling bagus, walaupun dirinya baru kunjungan ke Ogan Ilir (OI) dan Ogan Komering Ilir (OKI) belum ada yang seperti ini.
Bios 044 seluruh wilayah Sumsel akan berlatih disana.
‘’Bahkan dari Provinsi Bengkulu juga akan berlatih disini mulai tanggal 18 Maret nanti. Akan kita latih dan hidupkan Bios 044, karena ini sangat berguna untuk membantu masyarakat. Nanti kita akan berikan Bios gratis kepada masyarakat,” ungkapnya.
Dilanjutkan, kedatangannya ke Lubuk Linggau, juga dikarenakan ada dua Kodim yang mendapatkan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke-104, salah satunya di Kodim 0406.
“Makanya saya wajib mengecek pelaksanaannya, karena waktunya sampai 27 Maret, harapan sudah bisa ditutup pekerjaan sudah selesai,” harapnya. (Red)
Posting Komentar
0Komentar