Menjelang Pemilu, Polsek Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Berantas Sumsel
By -
0

LAHAT, BS.COM -  Menjelang pesta demokrasi Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legelatif 9 April mendatang, pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Kikim Timur gencar melakukan pendekatan dengan masyarakat melalui giat Keamanan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas).
“Selain menghimbau untuk menjaga keamanan dan kelancaran pada pesta demokrasi nanti, kami juga melakukan giat himbauan kamtibmas tentang penyakit masyarakat,” jelas Kapolsek Kikim Timur, Iptu, Samsuardi didampingi Kanit Reserse Kriminal Polsek Kikim Timur, Ipda Chandra Kirana, SH dan Kasi Humas Polsek, Bripka Dedi Wibowo saat disambangi media online ini usai kegiatan, Jumaat (29/3/2019) di ruang kerja Kapolsek.

Hal itu bertujuan, tambahnya, untuk mengurangi ancaman dan gangguan kamtibmas serta menekan angka kejahatan maupun perjudian di wilayah hukum Polsek Kikim Timur. Baik menjelang pesta politik maupun menjaga keamanan kehidupan bermasyarakat sehari-hari.
“Giat ini nantinya akan dilakukan di setiap desa, terutama desa yang rawan dengan tingkat ganguan kamtibmasnya lebih tinggi dibanding desa lainnya. Nah, untuk hari ini dibeberapa titik dalam Desa Bunga Mas sebagai Ibu Kota Kecamatan Kikim Timur telah kami lakukan giat himbauan Kamtibmas,” terangnya.

Diungkapkannya, giat Kamtibmas dilaksanakan dengan memberikan himbauan lisan secara langsung kepada masyarakat dengan titik lokasi yang telah ditentukan. Tak lupa, pihaknya juga memberikan himbau melalui tulisan “Himbau Kamtibmas, Dilarang Melakukan Perjudian Dalam Bentuk Apapun” yang dibuat bentuk spanduk kecil yang bisa ditempelkan di lokasi sesuai rencana.
“Melalui media ini, sekali lagi saya menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Kikim Timur untuk selalu menjaga keamanan lingkungan di sekitar anda. Jika menemukan orang baru yang mencurigakan lewat larut malam, silakan menghubungi kami,” imbuh kapolsek ini dengan tegas dan ramah.

Sementara Amir, warga Desa Bunga Mas yang biasa melakukan aktifitasnya sehari-hari di pasar Bunga Mas mengaku mendapatkan kenyamanan setelah mendengarkan secara langsung himbauan polisi dari Polsek Kikim Timur tentang mekanisme peraturan perundang-undangan bila masyarakat melawan hukum seperti tindak kejahatan dan perjudian.
“Selain itu, kami tadi bisa dekat dan tidak ada batas antara masyarakat dan polisi yang selama ini selalu kami bayangkan polisi itu jauh dari kami. Untuk itu, kami siap bekerjasama dengan polisi demi menjaga keamanan lingkungan kami dari kejahatan dan perjudian,” tutup Amir. (Baraf Dafri FR)
Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)