PALI, BS.COM - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menggelar Simulasi Nasional Pemungutan dan Perhitungan Surat Suara di Pemilihan Umum 2019.
Tujuan simulasi nasional tahapan pemilu tahun ini untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat atau pun pemilih.
“Simulasi PPK, PPS, KPPS, dan juga masyarakat tentang bagaimana caranya pada saat pelaksanaan mereka bisa memberikan suatu bimbingan kepada kawan-kawan di tingkat PPS dan pemilih,’’ Kata Ketua KPUD PALI Adi Fikriansyah, Kamis (11/4/ 2019).
Tujuan simulasi ini dimana kita penyelegara dan pemilih dapat mengetahui durasi dalam satu pemilih dalam TPS. Juga kegiatan ini langsung dapat menjelaskan warna surat suara.
“Dengan ini kita dapat menghitung 1 orang itu berapa durasinya yang dapat dimanfaatkan oleh pemilih untuk memilih atau mencoblos surat suara juga dapat tepat sasaran dari penjelasan warna surat suara,’’ ungkapnya. (Red)
Posting Komentar
0Komentar