Kurnain Diduga Hilang Terbawa Arus Lematang

Berantas Sumsel
By -
0

PALI, BS.COM - Kurnain (60), Warga Dusun I Desa Sukaraja, Kecamatan Tanah Abang Kabupaten PALI Sumatera Selatan, diduga hilang terbawa arus Sungai Lematang, Sabtu, (27/04/19) sekitar pukul 10.30 WIB. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun terkait peristiwa hilangnya seorang warga diduga tenggelam di Sungai Lematang tersebut. Hal itu, kali pertama diketahui salah satu saksi mata yang tak lain, adalah istri korban bernama Rohaya (55).

Rohaya menjelaskan saat itu dirinya mencuci pakaian di sungai dan sang suami atau korban tengah memperbaiki tempat pemandian untuk warga Sukaraja.

Ketika itu tiba-tiba suaminya melihat sebatang kayu besar yang terapung di sungai, dan spontan korban nekat berenang mengambil kayu tersebut dengan membawa tali dan menariknya ke pinggir sungai.
"Sudah saya teriakkan pada dia (korban, red) agar lepaskanlah kayu itu karena sungai arusnya deras. Lalu aku minta tolong dengan Yoki yang punya perahu di sekitar sungai dan hingga Yoki mengejar dengan perahunya itu. Akhirnya suami saya hilang di sungai, dan hingga kini belum ditemukan," terang wanita paruh baya yang sedih kehilangan suami tercintanya.

Sementara itu, hingga berapa waktu kemudian warga Sukaraja yang mendengar peristiwa itu langsung menyisir Sungai Lematang mencari keberadaan korban, yang diduga terbawa arus sungai deras tersebut. Warga pun telah menghubungi pihak Basarnas Kabupaten PALI dan hingga saat itu warga masih menunggu bala bantuan dari berbagai pihak.

Peristiwa hilangnya korban Kurnain  yang diduga tenggelam di Sungai Lematang, Polsek Tanah Abang Polres Muara Enim mendapatkan laporan itu kini terus mencari korban bersama warga maupun pihak lainnya. (Junaidi)
Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)