Tindaklanjuti Jatah Beras ASN dan Honorer, Gubernur Sumsel MoU dengan Kepala Bulog Divre Sumsel Babel

Berantas Sumsel
By -
1

PALEMBANG, BS.COM – Program penyaluran beras insentif tak lama lagi bakal dinikmati oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel.

Hal itu, setelah Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Herman Deru melangsungkan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau kesepakatan bersama dengan Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) Divisi Regional Sumsel Babel, M Yusuf Salahuddin, di Griya Agung Palembang, Kamis (04/04/2019).

Dalam sambutannya, usai penandatanganan MoU, Herman Deru menegaskan bahwa program itu merupakan salah satu bentuk nyata perhatian Pemerintah Provinsi Sumsel tehadap petani yang kerap kali dihadapkan dengan harga gabah dan beras yang tidak menguntungkan dikalangan petani.

Karena itu Pemprov Sumsel melalui Bulog membeli beras produksi petani dengan harga yang wajar. Selanjutnya beras tersebut dibagikan pada ASN di lingkungan Pemprov secara cuma-cuma sebagai insentif tambahan.
“Jangan sampai petani merasa digenjot produksinya, tapi kita tidak memperhatikan pemasaran hasilnya. Nah sekarang beras petani, kita beli melalui bulog. Selanjutnya beras itu, kita bagikan pada pegawai. Harapan kita petani senang ASN senang. Inilah sesuatu yang membanggakan bagi petani kita di Provinsi Sumsel,” ungkapnya.

Herman Deru meminta pihak Bulog membeli beras dari petani di Provinsi Sumsel. Tidak diperbolehkan membeli beras dari luar daerah. Selain itu bulog juga harus memperhatikan mutu beras sesuai dengan standar yang telah disepakati. Disamping label kemasan beras untuk ASN, juga harus mencantumkan logo Pemprov Sumsel, serta tidak diperkenankan diperjual belikan di pasaran.
“Saya tidak mau mutunya diluar standar. Kontrak kita berasnya premium. Quality control kita lakukan bersama,” tuturnya sembari menambahkan insentif beras dari Gubernur ini tidak memotong uang Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP) ASN yang selama ini sudah ada, karena murni insentif/bonus yang diberikan oleh Gubernur sebagai apresiasi kepada ASN dan perhatian khusus kepada petani.

Dia melanjutkan, setelah terobosan ini berjalan dengan sukses, dirinya sebagai gubernur mengintruksikan Kepala OPD terkait membuat edaran ke-17 Bupati/Walikota di Provinsi Sumsel, terutama daerah penghasil beras untuk melihat ketersedian stok beras yang ada di daerah masing-masing.
“Saya minta disini, kita juga harus bersepakat untuk disiplin, disiplin distribusi artinya bulog juga harus siap ada cadangan jangan sampai terseok-seok dalam hal waktu distribusi kepada ASN dan honorer,” tegasnya.

Sementara Kepala Perum Bulog Divre Sumsel Babel, M Yusuf Salahuddin menambahkan, mengenai beras yang akan didistribusikan tinggal menunggu persiapan kelengkapan administrasinya saja. Untuk beras yang akan didistribusikan adalah beras yang berkualitas premium.
“Bagi PNS Provinsi yang ada di daerah, berasnya akan kita dikirimkan pada OPD  penempatannya ada di kabupaten/kota. Pengirimannya juga tepat waktu. Stok beras di wilayah provinsi Sumsel dan Babel mencukupi waktu tujuh bulan kedepan. Insyaaallah tujuh bulan kedepan kita terus melakukan serapan dengan melihat potensi yang saat ini sedang berjalan,” tandasnya.

Untuk diketahui segera di realisasikan beras insentif bagi ASN, gubernur akan menerbitkat Surat Keputusan (SK) gubernur yang telah direvisi tentang rincian Pemberian Penambahan Penghasilan kepada PNS/CPNS di lingkungan Pemprov Sumsel dengan rincian sebagai berikut:

PNS suami dan istri bekerja di lingkungan Pemprov Sumsel sebesar 20 kg x 11000 = Rp 220.000, sedangkan bagi PNS suami/istri/ janda/duda pun yang bekerja di lingkungan pemprov Sumsel sebesar 20 kg x 11000 = 220.000, sementara PNS belum menikah dilingkungan Pemprov Sumsel sebesar 10 kg x 11000 = 110000 serta honorer sebesar 5 Kg x11000 = Rp 55000. (Red)
Tags:

Posting Komentar

1Komentar

  1. KABAR BAIK!!!

    Nama saya Lady Mia, saya ingin menggunakan media ini untuk mengingatkan semua pencari pinjaman agar sangat berhati-hati, karena ada penipuan di mana-mana, mereka akan mengirim dokumen perjanjian palsu kepada Anda dan mereka akan mengatakan tidak ada pembayaran di muka, tetapi mereka adalah penipu , karena mereka kemudian akan meminta pembayaran biaya lisensi dan biaya transfer, jadi berhati-hatilah terhadap Perusahaan Pinjaman yang curang itu.

    Perusahaan pinjaman yang nyata dan sah, tidak akan menuntut pembayaran konstan dan mereka tidak akan menunda pemrosesan transfer pinjaman, jadi harap bijak.

    Beberapa bulan yang lalu saya tegang secara finansial dan putus asa, saya telah ditipu oleh beberapa pemberi pinjaman online, saya hampir kehilangan harapan sampai Tuhan menggunakan teman saya yang merujuk saya ke pemberi pinjaman yang sangat andal bernama Ms. Cynthia, yang meminjamkan saya pinjaman tanpa jaminan sebesar Rp800,000,000 (800 juta) dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa konstan pembayaran atau tekanan dan tingkat bunga hanya 2%.

    Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa saldo rekening bank saya dan menemukan bahwa jumlah yang saya terapkan dikirim langsung ke rekening bank saya tanpa penundaan.

    Karena saya berjanji bahwa saya akan membagikan kabar baik jika dia membantu saya dengan pinjaman, sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman dengan mudah tanpa stres atau penipuan
    Jadi, jika Anda memerlukan pinjaman apa pun, silakan hubungi dia melalui email nyata: cynthiajohnsonloancompany@gmail.com dan atas karunia Allah, ia tidak akan pernah mengecewakan Anda dalam mendapatkan pinjaman jika Anda mematuhi perintahnya.

    Anda juga dapat menghubungi saya di email saya: ladymia383@gmail.com dan Sety yang memperkenalkan dan memberi tahu saya tentang Ibu Cynthia, ini emailnya: arissetymin@gmail.com

    Yang akan saya lakukan adalah mencoba untuk memenuhi pembayaran cicilan pinjaman saya yang akan saya kirim langsung ke rekening perusahaan setiap bulan.

    Sepatah kata cukup untuk orang bijak.

    BalasHapus
Posting Komentar