MUARA ENIM, BS.COM -Memasuki Tahun Ajaran 2019/2020 yang dimana kini sudah memasuki tahap proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), SMK Negeri 1 Gelumbang Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan terus menerapkan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di sekolahan tersebut.
Dimana salah satu materi MPLS yang diberikan pihak Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Gelumbang kepada ratusan siswa baru mereka. Yakni, seperti terkait tanggung jawab dan kedisiplinan.
Terkait soal materi kedisiplinan ini dilatih oleh anggota Koramil Gelumbang Pelda Suharman Serma P Manulang dan Sertu Ahmad Ali. Pemberian materi itu diterapkan melalui materi-materi. Diantaranya; patriotisme, cinta tanah air dan rela berkorban, kepemimpinan dan teknik peraturan baris-berbaris (PBB).
Serma P Manulang didampingi anggota lainnya mengatakan, kegiatan ini guna mengenal terhadap sekolahnya dengan tujuan mereka merasa memiliki serta diharapkan dapat menjaga nama baik sekolah. "Kita terapkan kedisiplinan para siswa, agar mereka dapat menjaga nama baik sekolah, apalagi nama SMKN 1 Gelumbang ini dengan segudang prestasi yang membaggakan," ujarnya.
Lanjutnya, pihaknya memberikan mereka pengenalan sekolah dan kedisiplinan ke siswa itu agar nanti dapat bersaing sehat.
"Apalagi mental kuat, tubuh sehat serta tak kalah pentingnya untuk mencintai bumi pertiwi dan rela berkorban demi bangsa dan negera tercinta kita," pesannya pria tersebut.
Kepala Sekolah (Kepsek) SMKN 1 Gelumbang, Ir Edi Armada mengucapkan apresiasi dan mengucapkan terima kasihnya kepada para anggota TNI Koramill Gelumbang yang telah bekerjasama selama ini dengan baik dengan SMKN 1 Gelumbang.
"Dengan begitu, kemajuan di sekolah ini dapat kita raih bersama yang tak terlepas bersinergi dengan berbagai pihak terkait," imbuhnya. (Junaidi)
Posting Komentar
0Komentar