Hasil Proyek Taman Tugu Kopi Muara Enim Dikecewakan Warga

Berantas Sumsel
By -
0

MUARA ENIM, BS.COM - 
Organisasi Pemuda Demokrat (OPD) Kabupten Muara Enim Sumatera Selatan ternyata mengecewakan.

Pasalnya, hasil proyek Taman Tugu Kopi, yang mana terletak di Jalan Ahmad Yani, atau tepatnya disebuah Eks Kantor Diknas lama depan Air Mancur Kota Muara Enim.

Edward Taruna Negara (52), selaku ketua OPD Muara Enim didampingi anggota Evri (49), dan bersama anggota lainnya mengungkapkan, keberadaan hasil proyek anggaran  2017 hingga 2018 lalu milik Dinas Perkim Muara Enim menelan dana sebanyak Rp 1,7 Milyar tersebut hasil cukup mengecewakan.
"Ya, hasil proyek Taman Tugu Kopi jauh dari kata memuaskan. Kita lihat sisi keindahannya buruk, tanaman juga kurang beraneka ragam. Ironisnya lagi hasil proyek Taman Tugu Kopi itu dekat dengan Kantor Kejaksaan Negeri (Kajari) Muara Enim serta beberapa meter saja dari Kantor Pemkab Muara Enim," ungkap Edward.

Dikatakannya, hasil proyek dana milyaran itu patut dilaporkan serta diproses oleh penegak hukum karena diduga banyak penyimpangan. Dan, terlebih terkesan mubazir saja.
"Kita berharap kepada Bupati Muara Enim Ir, H Ahmad Yani dapat cepat memperhatikan serta tanggap dengan keberadaan hasil proyek Taman Tugu Kopi dianggap tak layak yang menelan dana milyaran rupiah tersebut," imbuhnya.

Terkait hal tersebut, pihak Dinas Perkim saat dikonfirmasi melalui Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Priyandi mengatakan staf Dinas Perkim tidak ngantor.

Begitupun selaku pengawas proyek Dinas Perkim Muhamad Noviansyah (Yayan), ketika dikonfirmasi di ruang kerjanya juga tak di tempat pada,  Senin(01/07/19). Sementara beberapa awak media mencoba menghubungi melalui hand phone (Hp) selulernya terkait hal ini juga tidak ada jawaban juga. (Junaidi/Tim)
Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)