Mobil Tangki dan Truk Adu Kambing

Berantas Sumsel
By -
0

MUARA ENIM, BS.COM - Dua mobil dari arah yang berbeda mengalami kecelakaan dahsyat pada Senin (29/07/19) sekitar pukul 05.30 WIB.

Dimana mobil jenis tangki bermuatan minyak solar dari arah Palembang-Prabumulih dengan Nomor Polisi (Nopol) B 9353 TFA disupiri Budiman (40) bertabrakan dengan truk bermuatan kayu karet dari arah Prabumulih menuju arah Palembang berplat BG 3182 UE dikendarai oleh Basroni (35) tahun.

Salah satu saksi mata Basri (35) warga setempat mengatakan, kejadian naas tersebut sekitar pukul 05.30 WIB.
"Saya terbangun mendengar suara keras brakk....tak lama kemudian saya lihat disimpang dua mobil itu bertabrakan pak," ujarnya ketika dibincangi Berantassumsel di kediamannya hanya beberapa meter dari tempat kejadian peristiwa (TKP).

Dikatakannya pria tersebut ia dan tetangganya sempat menolong sopir kayu yang terjepit tersebut. Dimana hampir dua jam jalan lintas ini macet.
"Namun tidak lama kemudian aparat Lantas Polsek Gelumbang mengamankan keadaan jalan kita," imbuhnya.

Atas kejadian itu ternyata bukan hanya sang sopir yang mengalami kecelakaan, lanjut pria tersebut tapi terdapat berapa motor sebaliknya pun juga mengalami kecelekaan akibat berhenti mengejut dari belakang mobil.
"Kedua sopir telah dibawa ke Puskesmas Gelumbang pak. Dan begitu pun pula para pengemudi roda dua korban kecelakaan itu," kata dia.

Sementara terpantau dilokasi kejadian aparat Polantas Polsek Gelumbang tengah mengamankan keadaan untuk mengurai kemacetan di TKP Jalan Lintas Simpang Segayam Kecamatan Gelumbang,  Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan. Tampak tumpahan minyak solar dari mobil tangki itu membanjiri jalan aspal serta kayu karet dari mobil berantakan yang langsung dilakukan pembersihan. (Junaidi)


Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)