PALI, BS.COM - Peristiwa kebakaran jelang Hari Raya Idhul Adha 11 Agustus 2019 terjadi di Gang Masjid RT 01, RW 06 Nomor 151 Kelurahan Talang Ubi Timur, Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI Sumatera Selatan pada Jumat (09/08), sekitar pukul 11.30 WIB.
Amukan si jago merah yang melalap seunit rumah itu diketahui milik korban bernama Atin almarhum atau Siti Aminah (70), yang beralamatkan di Gang Masjid RT 01, RW 06 Kelurahan Talang Ubi Kecamatan Talang Ubi Kabupaten PALI.
Dalam peristiwa tersebut berapa saksi mengatakan bahwa api berasal dari atas rumah milik korban yang terbuat dari kayu dan atap seng.
Ya, saya melihat api dari atas rumah korban dan segera kami berteriak minta bantuan warga untuk memadamkan. Tak lama kemudian 4 unit Damkar berjibaku melawan api yang akhirnya pada pukul 12.00 WIB api dapat dipadamkan," terang Romli (47) dan Husna (49) warga setempat.
Sementara berdasarkan informasi yang didapat atas kejadian tersebut kerugian dari korban diperkira mencapai ratusan juta rupiah. Namun beruntungnya kejadian itu tidak menelan korban jiwa, dan aparat setempat kini telah mengamankan Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) yang diduga disebabkan oleh arus pendek listrik yang korsleting. (Junaidi)
Posting Komentar
0Komentar