PRABUMULIH, BS.COM - Kabar gembira bagi ratusan pengawai dilingkungan Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Prabumulih.
Pasalnya, di tahun depan Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih dalam hal ini, yakni Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman lewat Kementrian Perumahan Rakyat (Kemenpur) bakal membangunkan rumah tak layak huni (RTH) bagi ratusan pegawai di perkim, baik pegawai negeri sipil (PNS) atau pekerja harian lepas (PHL).
"Ya, kalau tak ada arang melintang pada tahun depan sebanyak 241 rumah mereka (pegawai, red) kita rencananya akan dibangunkan pemerintah," ungkap Kepala Dinas (Kadin) Perkim Kota Prabumulih, Bustomi SE dibincangi Berantassumsel, Senin (26/8/2019) kemarin saat berada di Gedung DPRD Kota Prabumulih.
Dimana lokasi perumahan akan dibangunkan pihaknya, kata pria berkacamata tersebut di wilayah Kelurahan Anak Petai Kecamatan Prabumulih Utara
"Doakan saja supaya perumahan komunitas pegawai kita segera mungkin direalisasikan. Sekarang masih dalam tahap proses terkait soal kepengurusan sertifikat tanah milik mereka," aku lelaki mantan Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Prabumulih tersebut.
Menurutnya, karena pemerintah kota dalam konteks ini cuma menyiapkan lahan atau tanah saja. Sementara untuk biaya bangunan fisik rumah itu sendiri.
"Dananya adalah asal bantuan Anggaran Pemerintah Belaja Nasional (APBN) Pusat 2020," terangnya.
"Itu rumah seperti pekerja kebersihan dan juga sebaliknya pun pekerja lain yang dibangunkan kita. Tak lain, yaitu berasal tabungan uang kelompok pegawai kita bulanan yang ikutserta dalam arisan di kantor kita," tukasnya soal pemberian nama komunitas perumahan itu, diserahkan sepenuhya kepada hasil kesepakatan pekerjanya. (Red)
Posting Komentar
0Komentar