PRABUMULIH, BS.COM - Lomba Cabang Olahraga (Cabor) Sepatu Roda Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Selatan ke-XII Tahun 2019 di Kota Prabumulih resmi dibuka.
Acara digelar dilokasi lomba, yakni di Jalan Alternatif menuju Kantor Pemerintah (Pemkot) Prabumulih dari Simpang Empat Tugu Yogja, Kelurahan Gunung Ibul (GI) Prabumulih Timur. Dimana pembukaan dilaksanakan pukul 7.30 WIB, oleh Walikota Prabumulih Ir, H Ridho Yahya MM diwakili Asisten II Sekretariat Daerah (Sekda) H M Yusuf Arni.
Ketua Umum Porserosi Sumsel, Ir, Hj Ernila Rizar mengucapkan terima kasih kepada jajaran Pemerintah Kota Prabumulih yang telah mensuport dan memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan lomba sepatu roda tersebut.
"Alhamdulillah, tadi dua nomor telah kita laksanakan dan berjalan dengan lancar, tentunya semua ini kami ucapkan terima kasih kepada jajaran Pemkot Prabumulih yang telah mensuport dan telah memberikan dukungan penuh kepada kami," akunya.
Titip salam hormat pihaknya kepada Walikota Prabumulih, kata dia, mudah-mudahan kegiatan dapat berjalan dengan sukses sesuai dengan harapan bersama.
Sementara itu, Asisten II H M Yusuf Arni mewakili Walikota Prabumulih Ir, H Ridho Yahya MM, mengawali sambutannya dengan permohonan maaf atas ketidak hadiran Walikota Prabumulih dalam acara pembukaan ini.
"Beliau (walikota, red) kita menyampaikan ucapan terima kasih kepada Provinsi Sumatera Selatan yang telah memberikan kepercayaan kepada Kota Prabumulih untuk melaksanakan Porprov 12 di Kota Prabumulih," terangnya pria tersebut.
"Juga sama kami pun sebaliknya titip salam dan ucapan terima kasih kepada pak gubernur yang telah memberikan kepercayaan ini dengan segala kekurangan kami," imbuhnya.
Lanjutnya, pria yang juga merupakan Pelaksana Tugas (PLT) Kadishub Prabumulih itu mengungkapkan, demi mensukseskan lomba sepatu roda pihaknya didukung Polres Prabumulih, Dinas Kesehatan dan Dispora Prabumulih terjun langsung ke lapangan.
"Alhamdulillah sejak kemarin kami sudah memulai terjun ke lapangan," bebernya
"Atas nama Pemerintah Kota Prabumulih dalam hal ini, asalah Bapak Walikota, dengan mengucapkan basmalah, lomba ini kita buka secara resmi," tukasnya. (Red)
Posting Komentar
0Komentar