JAKARTA, BS.COM - Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin memerintahkan dilakukan update desa yang menerima aliran dana dari APBN.
Menurut Ma'ruf Amin dengan melakukan update penyimpangan yang terjadi namun belum ditemukan dapat segera terungkap. "Jadi memang supaya dana-dana APBN itu sampai kepada yang betul-betul bermanfaat untu masyarakat," kata orang nomor dua di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sebelumnya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Kementerian Dalam Negeri untuk melakukan inventarisasi desa-desa yang ada di Indonesia.
"Kami mendapat laporan, dana ini masuk ke desa-desa yang baru dibentuk dan bahkan tak ada penduduknya. Ini dilakukan hanya agar mendapatkan dana desa," ujarnya belum lama ini.
Hingga September 2019, realisasi penyaluran dana desa mencapai Rp 44 triliun atau 62,9 persen dari total anggaran Rp 70 triliun. Angka realisasi ini lebih rendah bila dibandingkan dengan 2018 yaitu Rp 37,9 triliun atau 63,2 persen. (Red)
Posting Komentar
0Komentar