MURATARA, BS.COM - Corona Virus Disease 2019 atau Covid-19 yang telah mewabah di Indonesia semakin menggila.
Jumlah orang yang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 dibeberapa wilayah di Indonesia terus bertambah.
Hingga 24 Maret 2020, pasien positif corona di Indonesia bertambah menjadi 686 orang.
Dari jumlah itu, korban meninggal mencapai 55 orang, dengan jumlah yang dinyatakan sembuh 30 orang.
Di Sumatera Selatan (Sumsel) sendiri sudah ada satu orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Meski Virus Corona terus menghantui, namun masih ada saja masyarakat yang seolah tidak peduli dengan bahaya virus ini.
Oleh sebab itu, pemerintah dan kepolisian bekerja keras menyadarkan masyarakat untuk bersama-sama melawan Covid-19.
Misalnya di Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), Sumatera Selatan kepolisian setempat harus keliling kampung ke rumah-rumah warga memberikan imbauan.
Kasatlantas Polres Muratara, AKP Muhammad Sadeli keliling kampung memberikan imbauan tentang antisipasi penyebaran Virus Corona
Perwira Pertama ini turun langsung menyadarkan masyarakat untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona tersebut.
AKP Sadeli memberikan imbauan secara dialogis serta menggunakan pengeras suara dengan cara keliling kampung.
"Bapak kapolri sudah mengeluarkan maklumat. Ini harus kita sampaikan hingga ke masyarakat yang paling bawah," katanya, Rabu (25/3/2020).
AKP Sadeli mengendarai mobil patroli menyusuri jalan dalam perkampungan masyarakat.
"Sebagian mendengarkan imbauan kami, sebagiannya lagi sibuk dengan kerja mereka masing-masing," kata dia.
Menurutnya, menghadapi wabah Virus Corona memang jangan terlalu panik atau khawatir yang berlebihan, namun tetap waspada.
Pihaknya mengimbau masyarakat untuk rutin mencuci tangan sebelum maupun sesudah beraktivitas.
"Kemudian senantiasa menerapkan pola hidup sehat serta menjaga kebersihan pribadi dan lingkungan masing-masing," tambahnya.
Masyarakat juga diimbau untuk rajin mengkonsumsi makanan yang sehat dengan gizi yang seimbang. Dan tak lupa pula masyarakat diminta untuk mengisolasikan diri di rumah guna mencegah penyebaran Virus Corona mematikan itu. (Aryanto)
Posting Komentar
0Komentar