MUARA ENIM, BS.COM - Gelar Musyawarah Desa (Musdes) Sukamenang, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan, usai dilaksanakan pada Senin, (01/06).
Dimana musdes digelar tersebut terkait rencana penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) bagi ratusan masyarakat di desa setempat terdampak Covid-19, yang kini tengah mewabah.
Kepala Desa (Kades) Sukamenang Firdaus, SE mengungkapkan, bahwa musdes dilaksanakan terkait penyaluran BLT-DD kepada sebanyak 149 Keluarga (KK) masyarakat desanya, dan telah sepakat penyaluran BLT-DD terdapat tiga tahap. Dimana tahap selanjutnya lima hari setelah pembagian hingga selesai.
"Penyaluran yang telah disepakati bersama ini dan rencana akan kita salurkan pada Rabu atau lusa mendatang, yang dimana kita harapkan berjalan tertib dan aman," ucapnya.
Camat Gelumbang Syarkowi S, Sos pun sebaliknya berharap pula bagi penerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa Sukamenang nantinya bisa dipergunakan dengan baik.
"Dan apa yang telah menjadi kesepakatan bersama untuk dijaga dan menciptakan ketentraman serta dihimbau untuk waspada adanya wabah pandemi saat ini," ajak orang nomor satu di Kecamatan Gelumbang itu. (Junaidi)
Posting Komentar
0Komentar