Gencar Kerja Bhakti dan Pastikan Personil Sehat Ditengah Corona

Berantas Sumsel
By -
0

// Siap Hadapi Era New Normal 

MUARA ENIM, BS.COM - Tetap semangat dan giat kerja bhakti menjaga kebersihan dilakukan ditengah situasi menghadapi wabah Pandemi Covid-19 oleh Polsek Lembak Polres Muara Enim pada Sabtu, (06/06) di Mapolsek Lembak, Polres Muara Enim Sumatera Selatan.

Seluruh Personil Polsek Lembak yang langsung dipimpin Kapolsek Lembak IPTU Desi Azhari SH tampak melaksanakan giat kurvey atau kerja bhakti dalam tetap menjaga kebersihan dilingkungan mapolsek dan giat menjaga kebugaran fisik para personil menjaga kesehatan ditengah wabah pandemi virus corona.
"Serta siap menuju tatanan era New Normal disituasi Covid-19 jika diperlukan," ungkap Kapolsek Lembak, IPTU Desi Azhari SH

Usai melaksanakan kegiatan bhakti tersebut  Kapolsek Lembak Iptu Desi Azhari SH didampingi Kanit Reskrim Aipda Surmiyadi SH beserta para personil mengungkapkan bahwa disituasi pandemi saat ini tentunya personil tetap menjaga kesehatan dan kebugaran fisik, karena giat yang dilakukan selama wabah tersebut langsung  turun kelapangan
"Rutinitas kegiatan kerja bhakti dan olahraga serta kosumsi buah terus kita lakukan di Mapolsek Lembak ditengah pandemi saat ini," kata dia siap mendukung jika diperlukan dalam menuju tatanan baru atau new normal ditengah pandemi saat ini.

Dikatakan kapolsek bahwa pihaknya pun sebaliknya tetap menghimbau kepada seluruh element masyarakat untuk tetap menjaga pola hidup sehat dan melaksanakan protokol kesehatan (prokes) Covid-19. (Junaidi)
Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)