PRABUMULIH, BS.ID - Dalam upaya pencegahan penyebaran Virus Corona Disease (Covid-19), lima personel Bhabin Kamtibmas Polsek Prabumulih Barat, Polres Prabumulih, Polda Sumatera Selatan pasang spanduk sosialisasi imbauan agar warga selalu menggunakan masker di wilayah hukum Polsek Prabumulih Barat, Senin (1/2).
Pemasangan spanduk imbauan yang dilakukan oleh lima personel Bhabin Kamtibmas Polsek Barat diantara; Kelurahan Mangga Besar, Bhabin Kamtibmas Muntang Tapus, Patih Galung, Kelurahan Prabumulih, serta Kelurahan Wonosari inj sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19.
Dimana, isi dari spanduk imbauan tersebut bertuliskan "Corona Itu Nyata, Sudah Banyak Korban Jiwa". Spanduk imbauan dipasang di tempat-tempat strategis yang mudah dilihat dan dibaca oleh masyarakat.
Bhabin kamtibmas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu jaga jarak, tidak berkerumun, sekaligus berikan imbauan agar warga selalu menerapkan protokol kesehatan secara disiplin.
Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH, SIK, MH melalui Kapolsek Prabumulih Barat AKP Suryadi SH mengungkapkan pemasangan spanduk imbauan agar menggunakan masker itu merupakan imbauan kepada masyarakat yakni sosialisasi imbauan guna mematuhi kebijakan pemerintah, guna antisipasi penyebaran Covid-19.
“Kegiatan memberikan sosialisasi dan berbagai informasi ini agar dapat disampaikan kepada masyarakat yang menjadi potensi sosial. Hal ini juga sebagai upaya polri dalam penanganan penyebaran Covid-19,” kata kapolsek. (Alition)
Posting Komentar
0Komentar