MUBA, BS.ID - Didampingi Kadispopar Muba, Sumatera Selatan, Muhammad Fariz, S, STP, MM beserta jajaran, anggota DPD RI Hj Eva Susanti berkunjung menikmati keindahan panorama alam Danau Ulak Lia, Jumat (19/03).
Dalam kunjungannya Hj Evi Susanti mengajak marilah bersama-sama mendukung kemajuan pariwisata di Bumi Serasan Sekate, yakni sejatinya wisata Danau Ulak Lia yang identik dengan wisata alam masih asri dan alami.
Sebagai anggota Komisi III, hal ini akan sampaikan kepada Kementerian Pariwisata dan Lintas Kementerian untuk dapat memprioritaskan pembangunan objek wisata Danau Ulak Lia di Muba tersebut.
"Karena ini bagian dari upaya untuk membangkitkan ekonomi kerakyatan kita melalui pemberdayaan sungai dan danau yang tidak mengubah bentang alam atau merusak lingkungan," jelas perempuan kelahiran Tanah Abang, Batang Hari Leko ini.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda Olaraga dan Pariwisata (Kadispopar) Muba mengatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muba akan melakukan penyelesaian pembangunan Danau Ulak Lia dari mulai akses masuk, gerbang dan jalan maupun fasilitas lainnya.
"Yang insyaallah pengerjaan proyek ini akan rampung pada akhir tahun ini dalam menyambut Anugerah Pesona Indonesia 2021 di Musi Banyuasin kita," tambah pria tersebut. (Pijai)
Posting Komentar
0Komentar