PRABUMULIH, BS.ID - Demi mewujudkan Prabumulih kota modern, tahun ini di Prabumulih terdapat Pembangunan fly over pertama di kota ini. Dimana pembangunan Fly Over Patih Galung, berlokasi di Jalan Jendral Sudirman atau tepatnya SMP Negeri 4, Kelurahan Patih Galung Kecamatan Prabumulih Barat.
Dimana, pembangunan fly over ini guna mengurangi kemacetan arus lalulintas, yang terjadi diperlintasan rel kereta api Patih Galung. Terlebih proses pembangunan ditargetkan selesai November 2022 mendatang.
Nanti jembatan Fly Over Patih Galung ini akan menjadi salah satu ikon Kota Prabumulih. Acara syukuran peresmian terkait pembangunan jembatan, Selasa (13/7/2021).
Balai Besar Pembangunan Jalan Nasional Sumatera Selatan, yakni Ir, Kgs Saiful Anwar MT berharap proses pembangunan jalan dan meminta Walikota Prabumulih agar angkutan berat overload ditegur.
"Dan saat pembangunan fly over ini mobil angkutan berat agar dapat dialihkan," ujar Saiful Anwar.
Menanggapi himbauan penerapan pengalihan ke jalan lingkar ini dimaksudkan agar proses pembangunan jembatan fly over tidak terhambat oleh kendaraan dan prosesnya lebih cepat.
Sementara itu menanggapi hal tersebut, Walikota Prabumulih Ir, H Ridho Yahya MM melalui Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Prabumulih Martodi HS, SH MM menuturkan kepada awak media, pihak Dinas Perhubungan Kota Prabumulih, sesuai dengan permintaan dari Balai Besar Jalan dan Jembatan, Kementrerian PUPR RI, melalui Walikota Prabumulih, tentu akan mengadakan rekayasa lalulintas.
"Untuk rekayasa akan dilaksanakan selama pelaksanaan pembangunan fly over tersebut supaya semuanya dapat berjalan dengan lancar," tambah pria mantan Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Prabumulih tersebut seraya berharap proses pembangunan Fly Over Patih Galung berjalan dengan lancar dan selesai pada waktu yang telah direncanakan bersama. (Tion)
Posting Komentar
0Komentar