Kades Akui 70 Persen Warga Sudah Divaksin

Redaksi BS
By -
0

OKU, BS.ID - Desa Karang Dapo keroyok Vaksinasi Covid-19 bersama TNI, Polri dan Dinas UPTD Puskesmas Peninjauan, yang mana kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (11/11/2021), berpusat di Lapangan Futsal Desa Karang Dapo, Kecamatan Peninjauan, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan.

Martinawaty STP selaku Kepala Desa (Kades) Karang Dapo menyebutkan, dimana masyarakat sudah banyak yang paham terkait vaksinasi dan mereka sadar datang sendiri ke balai desa untuk divaksin. 
"Sampai sekarang sudah 70 persen mereka (warga, red) kita yang divaksin. Dosinya 1,307 dan dosis 2,12 orang, akunya. 

Sementara itu Zahrudin Camat Kecamatan Peninjauan mengatakan ini sudah sekian kaliannya vaksin tersebut dilakukan pihaknya di Kecamatan Peninjuaan ini. Terlebih lagi ada program Keroyok Vaksin Bersama TNI dan Polri.
"Semakin banyak kesadaran masyarakat kami di Kecamatan Peninjuaan ini hadir semata-mata buat suntik vaksin," terangnya. "Saya berharap kepada masyarakat Desa Karang Dapo dan khususnya Kecamatan Peninjuaan yang belum divaksin segera datang ke Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Peninjauan tersebut," pesan pria tersebut. (Elda)
Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)