MUBA, BS.ID - Pembukaan Turnamen Sepak Bola Karang Taruna Cup diselenggara di Desa Peninggalan, Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan (Sumsel).
Turnamen tersebut diikuti oleh 14 desa asal Kecamatan Tungkal Jaya dan Bayung Lencir. Adapun tim yang mengikuti olahraga tersebut sebanyak 24 tim sepak bola dari berbagai kategori usia, Selasa (31/5/2022).
Kegiatan tersebut dibuka lansung IPTU Nirwan Haryadi Kaposek Tungkal Jaya.
"Marilah bertanding sacara sportif dan berikan permainan yang enak ditonton," ujarnya.
Diwaktu yang sama, Dedy Ketua Karang Taruna Desa Peninggalan mengatakan turnamen ini pihak panitia penyelanggara telah menyiapkan hadiah uang jutaan bagi pemenang.
"Bagi yang menjadi juara 1 berhak mendapatkan uang tunai sebesar Rp 3 juta dan piagam. Nah, untuk juara 2 juta dan sedangkan juara 3 mendapatkan uang Rp 1 juta saja," akunya.
"Semoga turnamen ini jadi ajang mengasah talenta-talenta muda yang ada di Kecamatan Tungkal Jaya serta membangun solidaritas dan harmonisasi pemuda lewat event olahraga," tutupnya.
Perlu diketahui ajang tersebut dihadiri Camat Tungkal Jaya, Dedi Irawan Ketua Karang Taruna Kecamatan Tungkal Jaya, Kapolsek Tungkal Jaya, Kades Peninggalan Andik Setiawan, Anggota DPRD Kabupaten Muba Subroto Kades B1Millano, Kades B3, Sekjen Karang Taruna Kabupaten Muba, Ketua KUD Teratai Biru Sarsito UPTD Tungkal Jaya, UPTD Puskesmas Peninggalan, Hairil Anwar ST, Ketua Panitia Lomba, Tokoh Pemuda Syamsir SKm Hermansyah Sopan serta Sopian. (Pijai)
Posting Komentar
0Komentar