106 Calon Jamaah Haji Dilepaskan Wako Prabumulih ke Tanah Suci

Redaksi BS
By -
0



- Sebanyak 160 calon jamaah haji (CJH) terdiri pria dan wanita asal Kota Prabumulih, Sumatera Selatan (Sumsel) dilepaskan Walikota (Wako) Prabumulih, yakni Ir, H Ridho Yahya MM, bertempat di Pendopoan Rumah Dinas (Rumdin) Walikota Prabumulih, Rabu (29/6/2022).


Dimana ratusan pelepasan calon jamaah haji Tahun 2022 atau 1443 Hijriah ini, Rabu, (29/6/2022) berangkat ke Bandara Sultan Mahmud Badaruddin 2 Palembang, dan langsung meluncur ke Tanah Suci, Mekkah.


Turut juga melepaskan calon jamaah haji sekitar jam sembilan pagi tadi tersebut dengan disambut, isak tangis, haru, ataupun canda tawa oleh pihak keluarga dari para keluarga jamaah haji itu sendiri. Selain itu, turut didampingi Kepala Kementrian Agama (Kakan Kemenag) Prabumulih, Drs H Yerri Taswin MPdI dan unsur muspidah lainnya.


Terlebih keberangkatan jamaah haji terus dilepasi orang nomor satu di kota ini dengan menggunakan tiga damri atau bus milik pemerintah.



Walikota Prabumulih mengatakan, terdapat satu orang usia jamaah haji paling tertua berangkat tahun ini, yaitu usianya 64 tahun. Dan, sementara paling muda berumur 24 tahun.

"Kita berharap agar para jamaah selama di Mekkah diberikan kesehatan, keselamatan, keridhoan Allah SWT. Sehingga mendapati gelar haji mabrur dan mabruroh," imbuhnya ayah 3 anak tersebut. (Adv/Tion)

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)