PALEMBANG, BS.ID - Pelaksana Harian (PLH) Bupati Muara Enim Kurniawan, pada malam ini Kamis, (23/06) secara resmi dilantik sebagai Pejabat (PJ) Bupati Muara Enim oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru, SH, MH.
Dimana pelantikkan tersebut dipusatkan di Griya Agung Palembang.
Kabar dilantiknya Kurniawan PJ Bupati Muara Enim tersebut diketahui melalui formulir berita dengan nomor : 005/1793/TEL/I/2022, dan surat tersebut telah tersebar di grup whatshaap (WA).
"Benar malam ini pelantikan PJ Bupati," ujar Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sri Sulastri, yang dilansir beberapa awak media tersebut.
"Pelantikan PJ Bupati ada dua wilayah kabupaten dan juga pelantikan Ketua TP-PKK didua kabupaten," terang Sri, singkat yang mengajak silahkan datang di pelantikan tersebut.
Sementara berdasarkan informasi yang dihimpun, adapun kedua pejabat yang dilantik sebagai PJ Bupati tersebut, yaitu PJ Bupati Kabupaten Muara Enim Kurniawan, dan PJ Bupati OKU Teddy, yang sebelumnya keduanya menjabat sebagai pelaksana harian (PLH) bupati. "Keduanya bakal menjabat selama setahun kedepan hingga daerah tersebut terpilihnya bupati difinitif," tambah pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel yang enggan disebutkan nama itu yang dilansir dari sejumlah awak media. (Man/Junaidi)
Posting Komentar
0Komentar