PALEMBANG, BS.ID - Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP POLRI) Sumatera Selatan bersama KBPP POLRI Resor Tabes Palembang, Polda Sumsel berikan bantuan kepada sebanyak 19 kepala keluarga (KK) korban kebakaran.
Dimana bantuan yang diberikan kepada belasan korban kebakaran di Lorong Batu Ampar Kelurahan 1 Ilir, Kecamatan Ilir Timur II Palembang, Jumat (29/7/2022).
Adapun bantuan ini diberikan oleh perwakilan PD KBPP POLRI Sumsel Ade Irwan dan Ketua KBPP POLRI Resor Tabes Palembang Bobbi Alex Nopen, ST, MT beserta jajaran kepungurusan KBPP POLRI Resor Tabes Palembang.
"Bantuan ini merupakan donasi dari Anggota, Pengurus dan Dewan Penasehat KBPP POLRI Sumsel dan Resor Tabes Palembang," aku M Yansuri SIP Ketua PD KBPP POLRI Sumsel diwakili Bobbi Alex Nopen ST, MM.
"Ini adalah sebagai tanda kepedulian KBPP POLRI atas musibah kebakaran yang terjadi Selasa, 19 Juli 2022, lalu," tambahnya seraya menyebutkan bantuan tersebut berupa paket sembilan bahan pokok (sembako) terdiri dari beras, mie instan dan juga sebaliknya pakaian layak pakai.
"Mudah-mudahan bantuan ini dapat sedikit membantu dan meringankan beban mereka (korban, red) kebakaran kita tambahnya. (Madon)
Posting Komentar
0Komentar