MUARA ENIM, BS.ID - Nonton Bareng (Nobar) pada ajang Final Miss Grand Internasional Tahun 2022 yang diadakan di Balai Desa Sukamenang, Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim dalam menyaksikan Final Live di Convention Center Sentul Bogor Selasa, (25/10/2022), malam.
Tentunya hal tersebut menjadi suatu kebanggan tersendiri bagi masyarakat Desa Sukamenang Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim yang mana perwakilan Indonesia bernama Andina Julie berhasil meraih juara Miss Grand Final Internasional Tahun 2022.
Malam nobar pengumuman hasil pemenang Miss Grand Internasional Tahun 2022 yang diadakan di Balai Desa Sukamenang oleh Pemdes Sukamenang yang dipadati masyarakat tersebut, Alhasil Andina Julie (21) kelahiran Desa Sukamenang berhasil meraih juara Runner Up 2 sebagai Miss Grand Internasional Tahun 2022 mewakili Indonesia. Sementara sang peraih juara pertama dalam final Miss Grand Internasional Tahun 2022 diraih oleh Isabela Manin mewakili Negara Brazil.
Pada malam nobar sekaligus malam pengumuman hasil juara Miss Grand Internasional bersama Kades Sukamenang Ahmad Redi SPd didampingi para perangkat desa serta Sekcam Gelumbang dan beberapa tokoh masyarakat Sukamenang tersebut mengungkapkan, rasa bangganya atas raihan prestasi yang membanggakan dari Andina Julie (21) yang mana ia berhasil meraih Runner Up Miss Grand Internasional Tahun 2022 ini.
"Pihak Pemdes Sukamenang sebelumya telah mempersiapkan gelar nobar bersama masyarakat dalam mendukung Andina Julie, yang mana antusias masyarakat yang hadir oobar untuk mendukung Andina Julie meraih juara pada ajang Miss Grand Internasional tersebut," imbuhnya seraya mengucapkan selamat kepada Andina Julie sang peraih juara Miss Grand Internasional Tahun 2022 ini.
"Meksi meraih juara runner up mewakili Indonesia, namun kami dan masyarakat Sukamenang Gelumbang sangat bangga atas raihan ini," ucap Kades Ahmad Redi SPd.
Sementara itu PJ Bupati Muara Enim Kurniawan AP, MSi diwakili PJ Sekda Muara Enim H Riswandar SH, MH, tentunya menyambut baik atas Raihan prestasi yang membanggakan atas juara yang diraih Andina Julie sebagai Miss Grand Internasional Tahun 2022.
Pihak Pemkab Muara Enim, diakui sekda, mengucapkan selamat atas raihan prestasi dari Andina Julie karena Andina Julie telah memberikan kontribusi positif serta mengharumkan nama Bumi Serasan Sekundang dan umumnya Sumatera Selatan di kancah internasional.
"Selamat atas raihan prestasi dari Andina Julie sebagai Runner Up Miss Grand Internasional tahun ini, dan berharap raihan prestasi ini dapat menularkan pada generasi lainnya," ucap PJ Sekda Muara Enim H Riswandar SH melalui via hand phone (HP)-nya tersebut, Rabu (26/10/2022).
Perlu diketahui bahwa Andina Julie (21) merupakan putri sulung dari pasangan suami istri Hariyadi dan Samsiah yang lahirdi Desa Sukamenang Kecamatan Gelumbang Kabupaten Muara Enim Sumatera Selatan pada 28 Juli 2001 lalu, dan sang Gadis cantik yang mempunyai postur tubuh tinggi semampai, serta sangat terlihat sangat menawan sehingga banyak yang penasaran dengan sosok Andina Julie yang kini Ia genap berusia 21 tahun itu. (Junai)
Posting Komentar
0Komentar