PRABUMULIH, BS.ID - Tim Peneliti UNSRI dan Polda Sumatera Selatan (Sumsel), Senin, (28/11) menyambangi Polres Prabumulih dalam hal rangka meneliti kepuasan layanan publik telah diberikan.
Dimana, penelitian itu jelas disambut baik Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi, SIK, MH dan jajarannya.
Kegiatan penelitian tersebut dilakukan Ketua Tim Annada Nasyasya SIP, MSi merupakan Dosen FISIP UNSRI bersama ketiga mahasiswa didampingi Tim Pendamping Penelitian Polda Sumsel, Ipda Febriyani SAP di Mapolres Prabumulih.
“Penelitian dilaksanakan melalui mekanisme survey,” aku Annada, Senin (28/11/2022).
Terlebih, melalui kuisioner googleform, lanjutnya, diberikan tim peneliti kepada para bhabinkamtibmas. Lalu, disebarkan langsung kepada masyarakat.
“Sasarannya, pengguna layanan publik Polres Prabumulih kita,” sebutnya wanita berjilbab tersebut.
Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK, MH dikonfirmasi terpisah mengakui, dengan adanya penelitian ini akan mengetahui seberapa besar tingkat kepuasan masyarakat atas layanan diberikan jajaran Polres Prabumulih dibawah pimpinannya.
“Hasil penelitian ini bisa menjadi saran dan evaluasi Polres Prabumulih dalam rangka melakukan perbaikan lebih baik lagi,” jelas lelaki dengan dua melati dipundaknya.
Selain itu, aku pria akrab disapa Wit tersebut, sudah menjadi komitmen Polres Prabumulih terus meningkat pelayanan publik. Dengan tujuan ialah supaya masyarakat sebagai sasaran pelayanan merasa puas dan nyaman atas layanan diberikan pihak mereka.
“Semoga jajaran kita bisa terus memberikan pelayanan terbaik,” tutupnya. (Tion)
Posting Komentar
0Komentar