PRABUMULIH, BS.ID - Tahun depan, kalau tidak ada arang melintang, Tol Indraprabu sudah mulai dioperasikan dan dapat dinikmati masyarakat. Termasuk, warga Prabumulih akan ke Palembang dan sebaliknya akan jauh lebih singkat dan cepat.
Polres Prabumulih melalui Satlantas Polres Prabumulih melakukan peninjauan ke exit Tol Indraprabu, melakukan pemantauan dan peninjauan secara langsung, Kamis, 8 Desember 2022.
Hal itu dibenarkan Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIK, MH melalui Kasat Lantas, AKP Muthemainah SH ketika dikonfirmasi awak media.
“Iya kita sekalian patroli, dan melakukan pengecekan dan peninjauan exit tol. Apalagi, informasi Tol Indraprabu akan dioperasi,” ujar Muthe.
Lanjutnya, adanya pengoperasian Tol Indraprabu jelas jumlah kendaraan akan melintas melalui tol akan jauh lebih banyak dari sebelumnya. Karena, pengguna kendaraan akan memilih jalur tercepat menuju Palembang dan juga Lampung.
“Sekaligus, kita memantau aktivitas kendaraan sebelum dan sesudah nantinya Tol Indraprabu difungsikan. Masyarakat jelas banyak akan menggunakannya,” beber pama berpangkat tiga balok ini.
Banyaknya nantinya warga memasuki akses tol, tambah dia, jelas menambah jumlah kendaraan melintas di jalan menuju exit tol tersebut. “Mungkin, kedepan perlu dilakukan rekayasa kendaraan dalam rangka mengantasi atau antisipasi rawan kemacetan di pintu masuk tol tersebut," tambahnya. (Tion)
Posting Komentar
0Komentar