// Pemdes Pangkul Siapkan Poskamling
PRABUMULIH, BS.ID - Sudah menjadi tugas dan kewajiban Polsek Cambai mengunjungi desa atau kelurahan yang berada dibawah naungan. Dimana, kunjungan rutin kali ini Polsek Cambai, Polres Prabumulih, Polda Sumatera Selatan, mengunjungi Desa Pangkul Kecamatan Cambai.
Polsek Cambai IPTU Wanianto SH didampingi Shabara Polsek Cambai IPDA Selamat Riadi bercengkraman hangat dengan Kepala Desa (Kades) Pangkul, Jakaria Yadi SH. Mereka bercerita soal keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di lingkungan masyarakat.
"Sejauh ini lima Wilayah Hukum (Wilkum) Polsek Cambai aman dan kondisi, sama halnya dengan kamtibmas Desa Pangkul ini," ujar Kapolsek Cambai, IPTU Wanianto SH ketika dibincangi awak media, Selasa (31/1/2023).
Oleh karena itu, lanjut Wanianto sapaan akrabanya, terus mengajak Pemerintah Desa (Pemdes) Pangkul bersama warga untuk selalu menjaga terkait kamtibmas ini.
"Juga soal narkoba, dan permasalahan lainnya tetap kita jaga bersama-sama. Mengingat polisi tak bisa berkerja sendiri tanpa dukungan dari mereka (warga, red) kita," ajaknya.
Sementara itu, Kepala Desa Pangkul Jakaria Yadi SH tak menampik Polsek Cambai rutin berkunjung dan koordinasi menyangkut keamanan desa berada dibawah pimpinannya.
"Alhamdulillah, dua pos kamling kami di duson prima dan jaya sudah berjalan, sesuai dengan apa diharapkan kepolisian," aku pria ramah dan mudah tersenyum tersebut.
Ia menambahkan, memang soal keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungannya, terdiri dari tujuh dusun tersebut tidak terlepas kerjasama seluruh element masyarakat.
"Dengan kamtibmas yang baik. Maka terciptlah lingkungan aman dan kondusif. Sehingga, masyarakat bisa hidup tenang, aman serta nyaman," tambahnya Ketua KNPI Kecamatan Cambai tersebut. (BN)
Posting Komentar
0Komentar