PALEMBANG, BS.ID - Partai Amanat Nasional (PAN) Palembang, menggelar Halal Bi Halal Idul Fitri 1444 H, bertempat di Hotel The Zuri, Kota Palembang, Senin (24/4/2023).
Pantauan awak media di lapangan, turut hadir dalam acara halal bi halal tersebut Ir, H Achmad Hafisz Tohir selaku pimpinan BKSAP/Komisi XI DPR-RI Dapil 1 Sumatera Selatan, Hata Rajasa Ketua Majelis Pertimbangan, serta para Kader dan Bacaleg Partai Amanat Nasional (PAN) itu sendiri.
Namun sangat disayangkan, acara halal bi halal tersebut terkesan tertutup atau tidak boleh awak media untuk meliput.
"Maaf mas, dari media ya," ujar salah satu orang yang berbaju Kru Hafiz Tohir Center.
"Silahkan keluar ya mas," tunjuknya sembari mengusir beberapa awak media.
Sementara itu, Febriansyah Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Palembang, membantah jika pihak panitia mengusir para awak media liputan di acara tersebut.
"Beda antara mengusir dan disuruh menunggu di luar. Ini murni kesalahpahaman kawan-kawan media. Ini mis komunikasi," akunya pria berpeci tersebut.
Ia menambahkan, siapapun media seperti PAL TV, dan online boleh liputan di acara ini. Terlebih lagi, kegiatan ini membahas terkait pileg, pilkada, pilpres dan strategi pemenangan pemilihan umum (pemilu) pada 2024 mendatang. (Madon)
Posting Komentar
0Komentar