Komisi II DPRD bahas Permasalahan Listrik di Kecamatan Tungkal Jaya

Redaksi BS
By -
0



MUBA, BS.ID - Dimana  Senin (08/05/2023), telah diselenggarakan Rapat Dengar Pendapat Komisi II DPRD Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Provinsi Sumatera Selatan, tentang  Permasalahan Listrik PT Muba Electric Power (MEP) di Wilayah Kecamatan Tungkal Jaya bertempat di Ruang Rapat Komisi II DPRD Kabupaten Musi Banyuasin.


Rapat dipimpin Muhamad Yamin Ketua Komisi II DPRD, dihadiri Wakil Ketua II DPRD Musi Banyuasin Irwin Zulyani, SH, Anggota Komisi II DPRD Muba, Asisten II Setda, Bagian Perekonomian Setda, Camat Tungkal Jaya, Kepala Desa Sri Mulyo, PT Muba Electric Power (MEP) dan Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Musi Banyuasin.



Tujuan diadakannya rapat ini adalah mencari solusi bersama atas permasalahan listriknya PT MEP di Wilayah Kecamatan Tungkal Jaya. Diantaranya permasalahan hasil razia P2TL di Desa-desa, jaringan listrik yang kurang stabil, biaya listrik yang relatif lebih mahal, serta MoU terdahulu bahwa PT MEP bisa bekerjasama dengan Bumdesa untuk penjualan pulsa dan token listrik. (Pijai/Adv)

Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)