PRABUMULIH, BS.ID - Di sela-sela patrolinya, Bhabinkamtibmas Muara Dua, Aipda M Arfan berhasil mengamankan pelaku pencurian.
Terjadi Rabu, 21 Juni 2023 di rumah warga berada di Jalan Sudirman Gang Pinang, RT 03, RW 05 Kelurahan Muara Dua, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.
Pelaku pencuruan berhasil diamankan, yaitu Raju Andika. Sementara itu, rekannya berhasil kabur, AJ alias AR.
Arfan menerangkan, pada kegiatan tersebut menerangkan, menurut keterangan korban Titin Haryani, kejadian tersebut bermula pada saat anak korban sedang menyapu di halaman depan rumah.
Kemudian, melihat dua orang pelaku berada di atas atap rumah langsung memberitahu dan setelah dipergoki tersebut kedua pelaku langsung melarikan diri.
“Lalu, saya dan warga berhasil mengamankan salah satu pelaku,” ujar Arfan.
Kata dia, megiatan tersebut dalam rangka memberikan pelayanan terhadap masyarakat serta sebagai bentuk bahwa polri berada ditengah masyarakat serta merespon secara cepat setiap permasalahan ada di masyarakat.
“Kita berupaya melayani dan berbuat terbaik,” akunya.
Kapolres Prabumulih, Polda Sumatera Selatan (Sumsel), AKBP Witdiardi SIK, MH melalui Kapolsek Prabumulih Timur, AKP Herry Sulistyo membenarkan hal itu.
“Iya, tadi siang kita sudah terima laporan dari para Bhabin Muara Dua,” terangnya.
Lanjutnya, jajarannya tengah memburu rekan pelaku. “Sementara itu, tersangka Raju sudah diamankan dan menjalani proses hukum,” pungkasnya. (BN)
Posting Komentar
0Komentar