PRABUMULIH, BS.COM - Tugas Polres Prabumulih tidak hanya menjaga kamtibmas saja, tetapi juga mendukung program Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih. Salah satunya, dalam rangka menekan inflasi daerah.
Di selal-sela kegiatan launching GPISS di Halaman Disdikbud, Senin, 29 Januari 2024, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIK ikut mendampingi Pj Wako Prabumulih, H Elman ST, MM membuka kegiatan tersebut diwarnai adanya Operasi Pasar Murah dan Operasi Pangan Murah.
“Kita sangat mendukung program Pemkot Prabumulih, dalam rangka menjaga inflasi daerah. Salah satunya, lewat lauching GPISS diwarnai Operasi Pasar Murah dan Operasi Pasar Murah ini,” ujar Kapolres Prabumulih.
Kata dia, program ini sangat bagus sekali apalagi membantu meringankan beban masyarakat di tengah kondisi sulit sekarang ini.
“Karena, harga sembako sedikit lebih murah dari harga pasar. Tentunya, sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok hidupnya,” beber Endro, sapaan akrabnya.
Dalam menjaga ketersediaan sembako, dan harganya tetap stabil. Aku suami Ivone Endro ini, Polres Prabumulih bersama Pemkot Prabumulih, senantiasa bersinergi. “Bersama Sat Intelkam dan Satreskrim Polres Prabumulih, terus memantau ketersediaan sembako dan harganya di Kota Migas ini. Agar tetap tersedia stoknya, dan tidak mengalami kelangkaan serta harganya relatif stabil,” beber ayah lima anak ini. (BN)
Posting Komentar
0Komentar