// Ribuan Warga Padati Halaman Parkir Citimall Prabumulih
- Demi menyukses pemilihan umum kepala daerah walikota dan wakil walikota pada 27 November 2024 mendatang, KPU Prabumulih terus mengadakan tahap demi tahap terkait suksesnya pemilihan kepada daerah tersebut. Dimana, Sabtu (22/6/2024), KPU Prabumulih melaksana Peluncuran dan Sosialisasi Akbar Pemilihan Walikota (Wako) Prabumulih dan Wakil Walikota (Wawako) Priode 2024 hingga 2029 mendatang.
Tak tanggung-tanggung terkait demi menyuksekan penggelaran pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) ajang lima tahun tersebut. KPU Prabumulih mendatangkan artis papan atas, yaitu ADA BAND. Itu hal bertujuan adalah demi semata-mata agar informasi terkait pemilihan umum kepala daerah sampai ke telinga masyarakat. Dengan demikian, pemilihan kepala daerah tersebut dapat berjalan dengan lancar dan suskes, sesuai dengan harapan semua pihak.
Tak pelak, antusias ribuan masyarakat langsung berdesak-desakan menghadiri kegiatan dihari itu. Meski, trik matahari jam dua siang membumbung tinggi diatas kepala warga atau penonton konser ada band di Halaman Parkir Citimall, penonton pun tiada menghiraukan hal tersebut terbuai diri dengan sepuluh lagu dibawakan artis band asal Daerah Khusus Ibu Kota Negara Jakarta, dengan pembawa acara kondang asal Palembang, ialah Yai Najib dan Cek Waya-waya itu.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Prabumulih, Marta Dinata ST dalam sambutannya dihadapan ribuan masyarakat dalam kegiatan tersebut menyampaikan, terima kasih atas dukungan kepada berbagai pihak demi terlaksananya Peluncuran dan Sosialiasi Akbar Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih Priode 2024-2029 ini.
Terutama ungkapan tersebut diperuntukkan bagi Polri dan TNI, khsusnya Polres Prabumulih yang telah berusah payah menerjunkan lima ratusan personel mereka dalam hal menjaga keamanan dan ketertiban diacara ini.
"Selain itu, juga mengajak masyarakat beserta anggota panitia pemelihan suara (PPS) bersama panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang ada di kota ini agar bersinergi menyukseskan walikota dan wakil walikota serta sekalian pemilihan gubernur/wakil gubernur 27 November nanti," ajak pria berkacamata tersebut.
Ketua KPU Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Andika Pranata Jaya S, Sos, MSi mengungkapkan hal tak jauh berbeda. Ia menyebutkan, bukan hanya Pemilihan Umum Kepala Daerah Walikota/Wakil Walikota Prabumulih saja haruslah disukses dan dilaksanakan serentak pada 27 Novemver 2024 tersebut. Termasuk pula pun sebaliknya juga sama halnya Pemilihan Gubenur dan Wakil Gubernur Sumsel diharapkan berjalan sukses nantinya.
Terlebih lagi, lanjut Andika Pranata Jaya, sosialisasi ini memang disengaja dilakukan pihaknya di lapangan terbuka dan sekaligus mengundang artis papan atas ini. Agar masyarakat merasa bahagia dan juga sekalian terhibur dengan adanya hal semacam ini. Sehingga, penyampaian informasi soal kedua pemilihan umum kepala daerah serentak tersebut bisa diterima masyarakat umum, terutama bagi mata pilih pemula. Maka pihaknya mengharap kedatangan dan meminta masyarakat menyaluri hak suaranya dengan datang ke tempat pemungutan suara (TPS) di 27 November mendatang yang telah ditetapkan pihaknya.
Sementara itu, Penjabat (PJ) Walikota Prabumulih, H Elman ST, MM hadir sampai selesai bersama ribuan masyarakat di-Peluncuran dan Sosialiasi Akbar Pemilukada Prabumulih lima tahun kedepan. Dengan semangat mengajak maupun menghimbau warga supaya tidak lupa datang ke TPS menyalurkan hak pilihnya.
"Kami mengharapkan pemilu kali ini bukan cuma sukses dan lancar. Tapi, juga sejuk ataupun aman. Datanglah pada 27 November nanti. Jangan golongan putih (golput). Pilih calon pemimpin berdasarkan hati nurani kita masing-masing," tegas orang nomor satu di Bumi Seinggok Sepemunyian itu.
Pantauan media ini di lapangan, bukan cuma ribuan masyarakat dari berbagai kalangan saja hadir menyangkut peluncuran dan sosialiasi akbar dalam hal menyukses Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih Masa Bakti 20224-2029 oleh KPU Prabumulih selaku panitia penyelenggara. Turut hadir PJ Walikota Prabumulih, H Elman ST, MM, forum komunikasi pimpinan daerah (forkompimda), DPRD Prabumulih Sutarno SE, M, I, Kom diwakili Anggota Hartono Hamid SH, H Mat Amin SAg dan Aryono, Ketua KPU Sumsel Andika Pranata Jaya S, Sos, MSi bersama anggota, Ketua KPU Prabumulih Marta Dinata ST dan anggota, Bawaslu Prabumulih, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo SIK, perwira penghubung, PPK/PPS, Pelajar SMA/SMK sederajat dan tamu undangan lain sebagainya. Serta tak lupa dalam antusias kegiatan tersebut juga ditandai dengan pemotongan maskot nanas sebagai simbol dibukanya Peluncuran serta Sosialisasi Akbar Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih 27 November 2024 oleh PJ Walikota Prabumulih, H Elman ST, MM. (Adv/BN)
Posting Komentar
0Komentar