SMAN 4 Jaring PPDB - BERANTAS SUMSEL

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Minggu, 14 Juli 2024

SMAN 4 Jaring PPDB



PRABUMULIH, BS.COM - Usai proses kegiatan belajar mengajar (PKBM) dan siswa menerima raport hasil nilai kenaikan maupun kelulusan bagi seluruh tingkatan kelas. Dimana, tiba kini SMAN 4, Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menjaring siswa baru di sekolahnya.


Adapun Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024/2025 SMAN 4 berada di Kelurahan Tanjung Rambang tersebut. Ialah mencapai 216 siswa yang diperuntukkan kelas X.

"Itu sesuai dengan petunjuk pelaksana (juklat) atau petunjuk teknis (teknis) ditetapkan Menteri Pendidikan kita," ungkap Kepala Sekolah (Kepsek) SMAN 4, Dr Dahril Amin MPd melalui Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan (Waka Kesiswaan) Hardijansyah MPd, ketika dibincangi media ini, di sekolah belum lama ini.



Artinya, 216 siswa baru tersebut berasal 6 kelas dengan kuota maksimal 36 murid perkelasnya. Dan, itu hal tidak boleh lebih dari kuota ditetapkan pemerintah. Dengan demikian, guna menjaga efisiensi aktivitas belajar mengajar di kelas.

"Itu 216 siswa kelas satu hasil PPDB terdiri dari 30 persen jalur prestasi, zonasi 50, alfarmasi 15, serta jalur mutasi orang tua 5 persen," aku pria ramah dan mudah tersenyum itu.


Kepala Sekolah Menengah Pertama Atas Negeri (SMAN) 4 Prabumulih, Dr Dahril Amin MPd dikonfirmasi, Minggu (14/7/2024), tak menampik usai penerimaan siswa baru sekolah berada dibawah naungannya diliburkan selama dua minggu atau tepatnya 24 Juni hingga 15 Juli 2024 mendatang.

"Nah, 15 Juli seluruh siswa masuk sekolah dan mereka (siswa, red) khusus kelas 10 mengikuti masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) dari panitia kami," terang lelaki mantan Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Kota Prabumulih tersebut. (BN)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here