PRABUMULIH, BS.COM - mendapati keluhan warga Desa Karangan, Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT), Kota Prabumulih tentang minimnya air bersih, membuat gerak cepat Ketua Organisasi Kemasyarakatan Tiga saudara Grub (TSG) Kamal Alfaqir dan LAKY mengirimkan bantuan air bersih langsung dari perusahaan Air Mineral Winro untuk membantu warga Kampung 3, Desa Karangan, Senin, (09/09/2024).
Melalui posko TSG Relawan Kemenangan H Arlan dan Frangky Desa Karangan Haris yang mengkoordinir pembagian air bersih kepada masyarakat Kampung 3 Desa Karangan tersebut.
Ketua Tim Lemenangan Pasangan LAKY Kamal Alfaqir saat dikonfirmasi awak media melalui via whatsapp menjelaskan, ia sebagai ketua dari tiga saudara grub dan teman-teman selalu memantau dan berkoordinasi dengan semua anggota TSG yang ada ditiap desa supaya bisa menampung dan mendengarkan apa saja yang menjadi keluhan dari masyarakat banyak.
"Kalaupun bisa kita bantu, ya kita usahakan, karena setiap keluhan yang masuk itu merupakan pekerjaan rumah (PR) untuk saya dan teman- teman supaya apa yang kitaberikan itu dapat sedikit mengurangi dan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat banyak," akunya
Apalagi situasi seperti sekarang ini sedang musim kemarau untuk mendapatkan air bersih itu sangat sulit. Karena hampir mayoritas masyarakat itu membuat sumur galian yang sekarang sudah mulai kering. Jadi untuk saat ini jangankan air untuk mandi, air untuk masak dan minum saja susah.
"Kalau bukan kita, siapa lagi yang akan membantu mereka itu," jelas Kamal.
Salah seorang warga Desa Karangan, Sulai (34) tahun merasa bersyukur dengan adanya bantuan air bersih ini. Semoga bantuan air bersih ini akan bermanfaat untuk kluarga saya.
"Dan, selain itu menjadi sebuah nilai tambah amal ibadah buat semua tim TSG dan Laky yang telah membantu kami dengan mengirimkan air bersih ini," jelasnya. (Yanto)
Posting Komentar
0Komentar