PRABUMULIH, BS.COM - Sebagai pejabat baru di Bumi Seinggok Sepemuyian ini, Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Rumah Tahanan (Karutan) Kelas IIB Prabumulih, Febryanto AMd, IP, SH,MH bersama jajaran melakukan soan ke Pemkot, Jumat, (7/2/2025).
Tujuannya, tidak lain memperkuat silaturahmi dan sinergi antara kedua belah pihak.
Febryanto didampingi Kasubsi Pelayanan Tahanan, Iin Valentino dan Kasubsi Pengelolaan Anita Ningsih disambut langsung Penjabat (PJ) Wako Prabumulih, H Elman ST, MM.
“Kunjungan ini merupakan kali pertama bagi saya, semenjak diberi amanah menjabat sebagai PLT Kepala Rutan Prabumulih. Guna bertatap muka secara langsung bersama Pak PJ Wako dan Pak Sekda,” tukas Febry.
PJ Wako Prabumulih, H Elman ST,MM mengucapkan, selamat datang dan selamat bertugas di Bumi Seinggok Sepemunyian ini.
“Semoga sinergitas telah berjalan baik, antara Rutan Kelas IIB Prabumulih dan Pemkot bisa terus semakin baik,” pungkasnya. (BN)
Posting Komentar
0Komentar